NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) adalah kode pengenal siswa yang bersifat unik dan membedakan satu siswa dengan siswa lainnya.Penerapan kode pengenal siswa selama ini masih belum ada standar yang baku. Aturan penyusunan kode pengenal siswa antar satu sekolah bisa berbeda dengan sekolah lain. Dengan mekanisme pemberian kode pengenal siswa yang tidak baku secara nasional, maka rentan terjadinya data siswa ganda yang pada akhirnya sulit untuk mendata secara akurat data siswa-siswa di Indonesia.Akibat dari tidak adanya standarisasi ini, muncul kesulitan dalam proses manajemen pengelolaan data siswa dalam skala nasional. Karena itu dirasa sangat penting untuk melakukan standarisasi kodifikasi yang diterapkan kepada seluruh siswa di Indonesia. Dengan standarisasi ini, NISN akan benar-benar bersifat unik dan menjadi pembeda utama antar satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh Indonesia.

Bila anda ingin mengetahui NISN, silahkan kunjungi dengan mengklik link DISINI
Jika sudah berada pada portal resmi NISN Kemdikbud, maka akan muncul tampilan seperti dibawah, silahkan isikan data yang diminta, dan klik cari tombol cari, dan anda akan mengetahui nomor NISN nasional anda


Manfaat NISN
  • Mengidentifikasi setiap individu siswa (peserta didik) di seluruh sekolah se-Indonesia secara standar, konsisten dan berkesinambungan.
  • Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara online bagi Unit-unit Kerja di Kemdiknas, Dinas Pendidikan Daerah hingga Sekolah yang bersifat standar, terpadu dan akuntabel berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini.
  • Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya baik di tingkat pusat, propinsi, kota, kabupaten hingga sekolah, seperti: BOS (Bantuan Operasional Sekolah), Ujian Nasional, Pangkalan Data dan Informasi Pendidikan, Sistem Informasi Manajemen Sekolah hingga Beasiswa.
Baru-baru ini UPT KAJORAN melakukan pendataan ulang siswa-siswi masing-masing Sekolah Dasar dilingkup kerjanya. Kesempatan bagi sekolah untuk mendaftarkan putra putri anak didiknya yang belum mendapatkan NISN segera di sambut dengan baik oleh seluruh instansi Sekolah Dasar se UPT KAJORAN.
Dalam hal ini SD NEGERI BANJARAGUNG ditahun pelajaran 2012-2013 ini mengirim sebanyak 44 siswa yang belum memiliki NISN. Jumlah tersebut meliputi data dari Kelas I s.d Kelas VI.

Berikut daftar nama siswa SD NEGERI BANJARAGUNG yang belum memiliki NISN ditahun pelajaran 2012-2013 ini :


Bagi yang membutuhkan formulir pengajuan NISN baru atau formulir lain yang berkaitan dengan data NISN silahkan anda clik link yang saya sediakan dibawah ini :
  • FORMULIR  PENGAJUAN NISN BARU (Form A.1) - DOWNLOAD 
  • FORMULIR EDIT STATUS SISWA ( Form A.2) - DOWNLOAD 
  • FORMULIR EDIT DATA SISWA (Form A.3) - DOWNLOAD 
  • FORMULIR  EDIT NISN YANG GANDA (Form A.4) - DOWNLOAD
Demikian sedikit pembahasan mengenai NISN, semoga artikel diatas dapat bermanfaat untuk anda dan kita semua.

"Merajut Komunikasi, Menjaring Potensi"

tertanda :


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes