Test akhir semester merupakan sebuah moment bagi murid-murid Sekolah Dasar Negeri Banjaragung, karena setelah itu mereka akan memasuki fase baru pada tahun pelajaran berikutnya.

Tak hayal pada saat test akhir semester tersebut hampir semua murid berkonsentrasi belajar pada mata pelajaran yang akan dilaksanakan, mereka mengurangi aktifitas bermain-main diluar.

Pihak sekolah juga pihak dari orang tua murid sendiri sangat memperhatikan cara belajar putra-putrinya, dari pihak sekolah sering diberi pelajaran tambahan setelah pulang sekolah agar murid-muridnya menjadi pintar dan menguasai pelajaran dan dirumah orang tua membimbing putra-putrinya untuk bisa mengatur waktu dengan baik, antara belajar dan bermain.

Bapak Kepala Sekolah SDN BANJARAGUNG, Bapak  NURUDIN, S.Pd. menjanjikan kepada para muridnya, bagi yang nilainya bagus dan peringkat kelas, akan mendapat hadiah dari sekolah. Hal itu dilakukan untuk member motivasi atau dorongan kepada murid-murid SDN BANJARAGUNG untuk tekun dan rajin belajar, baik di sekolah maupun dirumah. Janji Bapak Kepala Sekolah dibuktikan pada tahun pelajaran 2011 – 2012, Bapak Kepala Sekolah NURUDIN, S.Pd. memberikan hadiah pada murid yang berprestasi mulai dari kelas I sampai dengan kelas VI.


Berikut nama-nama murid yang mendapat peringkat 1, 2 dan 3 dari kelas I sampai dengan kelas VI tahun pelajaran 2011 – 2012 :
Kelas I (sekarang kelas II SDN BANJARAGUNG)

  1. Ade Irawan
  2. Khoirul Aman
  3. Laila Setyaningsih
Kelas II (sekarang kelas III SDN BANJARAGUNG)

  1. Ulul Abab
  2. Zaenal Abidin
  3. Retno Febi H
Kelas III (sekarang kelas IV SDN BANJARAGUNG)

  1. Dita Dwi Hapsari
  2. Hapy Fitri Aisah
  3. Hinda Saputra
Kelas IV (sekarang kelas V SDN BANJARAGUNG)

  1. Muhammad Nawawi
  2. Anisa Nurohmah
  3. Rian Harianti
Kelas V (sekarang kelas VI SDN BANJARAGUNG)

  1. Oryza Sativa F
  2. Sapri Gunarto
  3. Nur Azizah
Kelas VI (sekarang telah lulus dari SDN BANJARAGUNG)

  1. Irwan Nur Fajar
  2. Lukman Nur Khakim
  3. Isnanto Wahyu H
Demikian arsib dokumentasi Pembagian Hadiah pada murid-murid SDN BANJARAGUNG yang berprestasi pada tahun pelajaran 2011-2012.

Penulis : Admin

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes