Sekolah yang baik adalah sekolah yang mampu memberikan perhatian khusus kepada para muridnya. Tidak hanya soal mata pelajaran, akan tetapi masalah kesehatan. Nah, bentuk perhatian Sekolah Dasar Negeri Banjaragung terhadap para murid dalam hal kesehatan terlihat dalam bentuk pemeriksaaan kesehatan umum yang dilakukan oleh Puskesmas Kajoran. Adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan para murid.

“Kami secara khusus bekerja sama dengan Puskesmas Kajoran agar para murid SDN BANJARAGUNG dapat menjaga kesehatannya dengan baik. Ini adalah program tahunan sekolah kami bagi seluruh murid, mulai kelas I hingga hingga kelas VI”

Secara bergiliran, para murid SDN BANJARAGUNG diperiksa dengan teliti oleh team kesehatan Puskesmas Kajoran. Para murid dicek kesehatan mulut dan gusinya dan kesehatan umum, seperti detak jantung dan paru-parunya.


Acara ini berlangsung pada tanggal 24 Oktober 2012 dan diikuti oleh seluruh murid yang ada di SDN BANJARAGUNG tersebut.

Penulis : Admin





 
Photo dokumentasi program kesehatan SDN BANJARAGUNG

Klik Untuk melihat

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes